Carlo Ancelotti Kecam Jeda Internasional

BeritaBola99 – Real Madrid meraih kemenangan penting atas Real Betis dengan skor 2-0 dala laga sebelum kompetisi harus jeda internasional. Kemenangan Los Blancos diamankan oleh dua gol Kylian Mbappe.
Real Madrid belum mencapai performa terbaik mereka. Saat ini Madrid tertinggal empat poin dari rival mereka Barcelona yang sementara ada di puncak klasemen LaLiga.
Namun, meski berhasil meraih kemenangan di kandang sendiri, Ancelotti fokus pada apa yang akan terjadi pada skuadnya, karena sebagian besar pemain pilar akan berangkat memperkuat tim nasional masing-masing.

Ancelotti sebelumnya telah menyatakan rencananya untuk memberikan istirahat kepada para pemain. Ancelotti memperingatkan bahwa ketatnya jadwal akan memperbesar potensi cedera pada pemain.
“Jeda internasional bukanlah hal yang baik. Kami akan kehilangan pemain. Saya berharap tidak ada cedera yang terjadi, saya ingin para pemain kembali fit,” kata Ancelotti dikutip dari Marca.
Dari starting XI Ancelotti melawan Real Betis, sembilan pemain bersiap untuk beraksi di kompetisi internasional, hanya Thibaut Courtois dan Antonio Rudiger yang tidak akan membela negara. Rudiger tidak dipanggil timnas Jerman, sedangkan Courtois sudah sudah mengundurkan diri.