Atletico 1-1 Real Madrid: Wanda Metropolitano Angker untuk Los Blancos

BeritaBola99 – Real Madrid gagal memangkas jarak dengan FC Barcelona yang kalah 2-4 melawan Osasuna di El Sadar. Memainkan Derby Madrid di Wanda Metropolitano pada pekan delapan LaLiga, Senin (30/09) dini hari WIB, laga berakhir imbang 1-1.
Sempat memimpin dari gol Eder Militao (64′), Atletico Madrid menyamakannya di menit 90+5 melalui gol yang dicetak Angel Correa. Atletico arahan Diego Simeone juga bermain dengan 10 pemain kala Marcos Llorente menerima kartu merah di menit 90+9.
Gol telat Correa menyelamatkan Atletico dari kekalahan, juga membuyarkan kemenangan Madrid. Menurut Opta, Correa mencetak gol pertama di waktu tambahan untuk Atletico, pada laga derby di kandang LaLiga untuk abad ini.

Hasil imbang itu juga memastikan Wanda Metropolitano masih jadi tempat yang sulit bagi Madrid, sebab mereka hanya sekali menang dari tujuh laga (tiga kali imbang, tiga kali kalah).
Kendati demikian, Carlo Ancelotti selaku pelatih Madrid masih mengambil sisi positif dari pertandingan tersebut, dibanding musim lalu kala Madrid kalah dua kali di Wanda Metropolitano – meski di akhir musim juara LaLiga dan Liga Champions.
“Kami sangat dekat dengan kemenangan. Tapi ini saingan kami. Itu bisa saja terjadi. Ini bisa menjadi poin bagus untuk masa depan, mengingat apa yang terjadi di sini musim lalu,” ujar Ancelotti dikutip dari Football-Espana.
“Ada satu hal yang harus kami lakukan, yaitu bertahan, dan kami tidak melakukannya. Itu terjadi.”
Derby Madrid juga sempat memanas dan ditunda pada menit 69 oleh wasit laga, Mateo Busquets Ferrer. Pasalnya, fans Atletico melempari Thibaut Courtois, kiper Madrid, dengan barang-barang pada pertandingan.
Courtois merupakan mantan kiper Atletico dan ia dicap sebagai pengkhianat oleh fans. Diego Simeone hingga pemain senior Atletico, Koke, turun tangan untuk menenangkan fans agar pertandingan tak ditunda ke lain hari.