PAY4D slot jepang slot 1000 slot jepang

5 Calon Top Skorer LaLiga 2024-2025

5 Calon Top Skorer LaLiga 2024-2025

BeritaBola99 – Girona menjadi tim kejutan di LaLiga 2023-2024. Meski tidak menjadi juara karena inkonsisten bermain, tim arahan Michel mendapatkan apresiasi atas status mereka sebagai tim kuda hitam (kejutan).

Penyerang Girona asal Ukraina, Artem Dovbyk, bahkan memenangi Pichichi atau gelar top skorer melalui torehan 24 gol di LaLiga (tujuh gol penalti).

Kini, Dovbyk tidak lagi bermain di LaLiga karena AS Roma arahan Daniele De Rossi merekrutnya dari Girona. Persaingan Pichichi kian terbuka, terutamanya dengan kedatangan Kylian Mbappe.

BeritaBola99 memberikan prediksi mengenai persaingan untuk menjadi top skorer atau Pichichi di LaLiga 2024-2025. Berikut ulasannya.

1. Kylian Mbappe

Kylian Mbappe (Foto: @theMadridZone)

Penyerang berusia 25 tahun akan membuka lembaran baru dalam kariernya di klub idaman, Real Madrid. Dengan antusiasme yang tinggi, potensi Kylian Mbappe – kapten timnas Prancis – untuk jadi top skorer kian terbuka.

Jika ia dapat beradaptasi dengan cepat dan mendapatkan suplai bola dari rekan setimnya di Madrid, bukan tak mungkin status Pichichi menjadi miliknya.

2. Robert Lewandowski

Robert Lewandowski (Foto: @FCBDeks)

Kendati tak lagi muda, Robert Lewandowski tetap merupakan salah satu striker top di Eropa. Musim lalu, pada musim naik turun Barcelona, kapten timnas Polandia mendulang 19 gol (empat dari penalti).

Lewandowski, 35 tahun, berpotensi menemukan ketajamannya kembali karena kini Barcelona dilatih Hansi-Flick, pelatih yang dapat memaksimalkan kualitasnya saat masih melatih Bayern Munchen.

3. Alexander Sorloth

Alexander Sorloth (Foto: @grizi7i)

Atletico Madrid akan menjadi ancaman bagi Madrid dan Barcelona dalam merebutkan titel LaLiga. Terlebih, mereka sudah merekrut Alexander Sorloth dari Villarreal. Penyerang berusia 28 tahun adalah target man yang ideal di lini depan: tinggi, kuat dalam menahan bola, dan oportunis.

Musim lalu, Sorloth menorehkan 23 gol dan tidak ada satu pun yang datang dari penalti.

4. Julian Alvarez

Julian Alvarez (Foto: Laman Resmi Atletico Madrid)

Bukan tipikal striker yang mendulang banyak gol tiap musimnya, tetapi Julian Alvarez punya pengalaman dan kualitas untuk menjadi pembeda bagi timnya. Terlebih, penyerang berusia 24 tahun antusias gabung Atletico dan dilatih pelatih Argentina, Diego Simeone.

Duet Alvarez-Sorloth dapat menjadi tandem yang ideal jika rekan setimnya dapat memberikan bola kepada mereka.

5. Jude Bellingham

Jude Bellingham (Foto: Laman Resmi Real Madrid)

Memberikan enam assists dan mencetak 19 gol musim lalu di LaLiga. Layak diingat, Jude Bellingham bukan striker melainkan gelandang. Menyempurnakan musim debutnya, pemain timnas Inggris memenangi LaLiga dan Liga Champions.

Mengulangi pencapaian yang sama musim ini akan sulit, juga dalam urusan mencetak gol karena kini ada Mbappe serta rekan setimnya, Vinicius Junior dan Rodrygo Goes. Namun, asa Bellingham untuk mendapatkan Pichichi juga terbuka.