Juventus 0-0 Roma, Thiago Motta Ingin Il Bianconeri Kompetitif sampai Akhir Musim

BeritaBola99 – Laju kemenangan Juventus berakhir jelang jeda internasional di bulan September. Pasca menang atas Como dan Hellas Verona, Il Bianconeri imbang tanpa gol (0-0) lawan AS Roma di Allianz Stadium, Senin (02/09) dini hari WIB, pada pekan tiga Serie A.
Pertandingan kedua tim berlangsung ketat meski Roma masih mencari konsistensi bermain musim ini. Juventus punya delapan tendangan (satu tepat sasaran) dari 49 persen penguasaan bola, sedangkan Roma dengan tujuh tendangan (satu tepat sasaran) dari 51 persen penguasaan bola.
Juventus mencatatkan clean sheet untuk tiga kali beruntun dan Thiago Motta, pelatih Juventus, memuji Roma arahan Daniele De Rossi karena permainan kompak mereka menyulitkan timnya.
“Itu adalah pertandingan yang seimbang di mana Roma memaksa kami kembali bermain di sayap kanan, namun di babak kedua kami tampil lebih baik, menguasai bola lebih banyak dan mencoba menekan mereka ke area pertahanan mereka sendiri. Saya pikir hasilnya adil,” tutur Thiago Motta kepada Sky Sport Italia.
“Roma pantas mendapat pujian karena memperlambat tempo, sulit bagi kami untuk keluar dan menekan mereka kembali. Ada banyak hal yang bisa kami tingkatkan untuk meningkatkan level melawan lawan yang bagus. Itu sangat seimbang,” urainya.
Hasil imbang menurut Motta sudah layak bagi kedua tim, meski ia juga menekankan pentingnya untuk meningkatkan permainan bagi Juventus karena punya skuad berkualitas.
“Kami punya banyak pemain berkualitas, termasuk mereka yang menjadi starter, tapi kami hanya melakukannya saat fit dan menjadi starter hari ini,” imbuh Thiago Motta.
“Adalah normal pada periode musim ini jika terjadi penurunan intensitas fisik, itulah sebabnya semua pemain siap memberikan kontribusi mereka.”
“Seluruh tim bisa meningkat dalam hal presisi, karena kami punya kualitas untuk melakukannya. Kami menghadapi tim Roma yang kuat dan pada akhirnya, hasil imbang adalah hasil yang tepat.”
Motta tak mau membahas target Juventus musim ini, tetapi ia berharap timnya akan terus tampil kompetitif hingga akhir musim.
“Ya. Itu adalah bermain melawan Empoli secara maksimal, kemudian pertandingan setelahnya secara maksimal, dan seterusnya dan seterusnya. Kita lihat saja di mana posisi kami di bulan-bulan penting musim ini, tapi masih terlalu dini untuk membicarakan hal lebih dari itu,” tegasnya.
“Kami memiliki skuad yang kompetitif dan solid di mana kami akan kompetitif di setiap pertandingan,” urai Motta.