Demi Tandingi Inter, Milan Berburu Youssouf Fofana dan Lazar Samardzic
BeritaBola99 – AC Milan terus bergeliat di jendela transfer musim panas 2024. Kali ini, Rossoneri ingin memperkuat barisan lini tengah dengan memboyong Youssouf Fofana dan Lazar Samardzic.
Pelatih anyar Milan, Paulo Fonseca, sadar timnya masih tertinggal beberapa langkah dari tim terkuat di Italia saat ini, Inter Milan. Oleh karena itu, satu di antara cara untuk menantang Nerazzurri adalah dengan mendatangkan pemain baru.
Untuk sektor serang, Milan telah berhasil mendapatkan pengganti Olivier Giroud. Pemain tersebut adalah Alvaro Morata yang diboyong dari Atletico Madrid dengan mahar 13 juta euro. Morata meneken kontrak berdurasi empat tahun dengan upah sekitar 4,5 juta euro per musim.
Kini, giliran sektor tengah yang akan mendapat sentuhan. Pertama, Milan diprediksi akan melepas Ismael Bennacer dan Yacine Adli. Oleh karena itu, dibutuhkan setidaknya dua pengganti.
Menurut laporan Gazzetta dello Sport, pemain yang diharapkan akan bergabung adalah Youssouf Fofana dan Lazar Samardzic.
Samardzic masuk radar Milan karena kemampuannya bermain di berbagai posisi. Kabar baiknya, penggawa Udinese itu terpincut menuju San Siro. Milan akan menggelar pertemuan dengan Udinese pada pekan depan.
Sementara itu, Fofana adalah pemain yang diminta langsung Fonseca. Sang pelatih kagum dengan kekuatan dan ketahanan fisik gelandang AS Monaco itu.