Angel Gomes Tinggalkan Manchester United demi Masa Depan yang Lebih Baik

BeritaBola99 – Tidak pernah mudah mengambil keputusan terutamanya ketika itu berkaitan untuk meninggalkan zona nyaman. Itu dilakukan oleh pemain asal Inggris berusia 24 tahun, Angel Gomes, yang kini dipanggil timnas Inggris.
Pemain bernama lengkap Adilson Angel Abreu de Almeida Gomes merupakan produk akademi Manchester United (2006-2017). Ia promosi ke tim utama Man United pada 2017, tetapi selama tiga tahun bermain tak dapat banyak kesempatan bermain reguler.
Pada 2020 Gomes dilepas ke Lille yang sempat meminjamkannya ke Boavista. Dalam kurun waktu empat tahun, Gomes berkembang. Pasca membela timnas Inggris di seluruh usia muda dari U-16. U-17, U-18, U-19, U-20, hingga U-21, Gomes kini dipanggil timnas senior Inggris oleh pelatih interim, Lee Carsley.
Inggris akan memainkan dua laga UEFA Nations League melawan Republik Irlandia (07/09) dan Finlandia (11/09). Ada potensi besar Carsley memberinya debut di antara dua laga tersebut, setelah Gomes membantu Lille lolos kualifikasi ke Liga Champions.

Bagi Gomes, keputusan pergi dari Man United tidak mudah, pada usia muda dan juga ke luar negeri. Akan tapi, Gomes membuat keputusan terbaik demi perkembangan kariernya.
“Ketika saya meninggalkan (Manchester United), hal itu lebih merupakan ide untuk memperbaiki diri saya sebagai pemain dan pribadi,” papar Gomes seperti dikutip dari BBC Sport.
“Dalam perjalanan yang saya lalui, saya tahu pada akhirnya saya akan mampu menciptakan jalan untuk berada di posisi saya sekarang. Sulit meninggalkan klub tempat saya berada sejak usia enam tahun dan menuju ke tempat yang tidak saya ketahui secara pribadi.”
“Sejak saat itu, perjalanannya menanjak, namun juga banyak kesulitan dan momen sulit yang harus dilalui, namun berada di posisi ini sekarang membuat semuanya sepadan,” tambah Gomes.
Tidak hanya aksi Gomes yang dinanti, tetapi juga kiprah Carsley sebagai pengganti Gareth Southgate. Pada musim panas 2023, Carsley membawa Inggris U-21 juara Euro U-21 dengan Gomes di dalam timnya.
“Dia (Carsley) sangat jujur, pendekatannya langsung dan dekat dengan skuad. Dan itu membantu sebagai pemain ketika pelatih menaruh perhatian bukan hanya pada Anda sebagai pemain, tapi sebagai pribadi,” tambah Gomes.
“Dia sangat mudah diajak bicara. Dia akan menanyakan pendapat Anda tentang sesi latihan, pertandingan, atau menarik Anda ke samping untuk melihat apa yang Anda pikirkan. Ketika seorang manajer menaruh kepercayaan itu kepada Anda, Anda membalasnya di lapangan.”