Respons Madura United Usai Bus Tim Dilempari Telur Oknum Suporter Borneo FC
BeritaBola99 – Tensi tinggi sudah dirasakan Madura United jelang laga kontra Borneo FC. Maklum Pesut Etam yang menjadi tuan rumah di leg kedua dalam posisi kalah agregat. Sayang beberapa oknum Pusamania (suporter Borneo FC) melakukan hal tak terpuji.
Bus Madura United menjadi sasaran oleh oknum suporter. Tepatnya saat Bus Madura United hendak memasuki gerbang Stadion Batakan, Balikpapan. Bus Madura United tiba-tiba dihadang oleh puluhan suporter Borneo FC.
Teror yang diterima Bus Madura United tidak hanya itu saja. Beberapa oknum suporter juga melakukan pelemparan telor dan batu kecil kepada ke Bus Madura United. Beruntung kejadian itu tidak berimbas kepada kondisi skuad Madura United.
“Petugas keamanan masih ada di dalam pintu stadion. Para rombongan baik pemain dan official dalam keadaan baik. Alhamdulillah mental para pemain masih kuat,” tutur Media Officer Madura United, Ferdiansya Aliffurahman.
Meski begitu manajemen Madura United enggan membesarkan teror yang menimpa timnya. Menurut Manajer Madura United, Umar Wachdin, aksi itu hanya ulah beberapa oknum yang berusaha memecah persaudaraan di dalam lapangan.
“Menurut kami ini hal yang wajar dengan tingginya tensi laga tersebut. Kami juga sudah menyampaikannya ke matchom terkait hal itu. Kami sudah anggap selesai,” tutur Umar.
“Karena sejatinya sepak bola adalah keluarga. Kita bersama Borneo FC sama-sama baik. Mereka datang ke Madura juga kami sambut dengan baik,” sambung pria asal Pamekasan tersebut.
Usai pertandingan, skuad Madura United langsung mendapatkan tambahan pengawalan dari pihak keamanan. Mereka dibawa naik barakuda dan bis Brimob ke hotel tempat menginap.
Sementara itu, di laga kemarin Madura United berhasil menjinakkan Borneo FC dengan skor 3-2. Madura United unggul agregat 4-2. Tim berjuluk Laskar Sape Kerrap berhak melangkah ke partai final dan akan menantang Persib Bandung. (Laporan Kontributor Arjuna Pratama)