Rans Kehabisan Tenaga, Satria Muda Balas Kekalahan Pertama
Satria Muda Pertamina Jakarta memberi balasan untuk Rans Simba Bogor. Dalam pertemuan kedua ini, Satria Muda menekuk Rans 96-67 di GOR Pertamina Simprug, Jakarta. Pada pertemuan pertama 21 Januari lalu, Satria Muda kandas 81-86 di kandang Rans.
Perlawanan Rans hanya terjadi di kuarter pertama saat mereka unggul 7 poin. Keadaan berbalik mulai kuarter kedua. Satria Muda meraup 75 poin di tiga kuarter berikutnya. Sedangkan Rans semakin kehabisan tenaga. Terbukti hanya 7 poin yang diciptakan di kuarter terakhir.
Keunggulan Satria Muda datang dari 34/78 tembakan dengan akurasi 43 persen. Tim asuhan Youbel Sondakh itu hanya meleset 6 dari 27 tembakan gratis. Bangku cadangan Satria Muda pun menyumbang 43 poin.
Jarred Shaw tetap menjadi senjata utama Satria Muda. Ia membukukan dobel-dobel 19 poin dan 10 rebound. Dame Diagne unjuk gigi dengan 15 poin dan 11 rebound selama 21 menit.
“Senang sekali meraih kemenangan ini. Kami mendapat koreksi dari pelatih setelah paruh pertama untuk memperbaiki one one one,” kata Dame Diagne secara singkat usai pertandingan.
Michael Henry meraih 16 poin, 6 rebound, dan 6 asis. Abraham Damar Grahita memberikan 15 poin dan 6 rebound termasuk melalui 4/6 tripoin. Disusul Reynaldo Garcia dengan 10 poin, 3 rebound, dan 4 asis.
Rans mengandalkan tiga punggawa asingnya. Devon Van Oostrum memperoleh 16 poin, 7 rebound, dan 3 asis. Kenneth Funderburk Jr. mencetak 18 poin, 8 rebound, dan 5 asis. Disusul Jerome Jordan dengan 10 poin dan 7 rebound.
Satria Muda (11-7) menyapu bersih dua gim kandang pada pekan ke-13 ini. Mereka juga memberi Rans (9-9) kekalahan keempat beruntun. (rag)
Foto: IBL